Kominfo Kembangkan Apotik Hidup dan Karang Gizi

Kadis Kominfosan Eko Agusrianto dan seluruh pegawai ASN maupun PTT saat menanam tumbuhan herbal di halaman Kantor Dinas Kominfosan, pada Jum’at (21/5/2021).

 

Kota Bengkulu,Beritarafflesia.com – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Kominfosan) Kota Bengkulu. Selalu ada saja cara untuk menjaga sistem kekebalan tubuh yang diperlukan saat pandemi virus Covid-19 seperti sekarang, saat menanam tumbuhan herbal dan buah seperti tanaman serai, bibit kelor, jahe, temulawak, jeruk, anggur, dan jambu biji di halaman Kantor Dinas Kominfosan, Jumat (21/5/2021) sore.

Baca Juga  Toko “Ado Galo”,Sediakan Beras SPHP 5 Kg Dengan Harga Terjangkau

Salah satunya ialah mengembangkan apotik hidup dan karang gizi dipekarangan kantor atau halaman rumah. Tujuannya ialah menyediakan ketahanan seperti tanaman herbal ataupun tumbuhan lainnya yang dapat diolah, setelah itu tumbuhan tersebut dapat dikonsumsi untuk mencukupi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Dipimpin Kadis Kominfosan Eko Agusrianto, seluruh pegawai baik ASN maupun PTT sangat bersemangat saat menanam tumbuhan herbal dan buah seperti tanaman serai, bibit kelor, jahe, temulawak, jeruk, anggur, dan jambu biji di halaman Kantor Dinas Kominfosan.

Baca Juga  Dinas Kominfosan Kota Bengkulu Akan Naik Tipe B

“Alhamdulillah, antusias seluruh pegawai baik ASN dan PTT sangat bagus. Mereka benar-benar peduli dan peka akan bahaya virus covid-19. Untuk itu, saya mengajak semuanya untuk menyiapkan ketahanan pangan dengan mengembangkan apotik hidup dan karang gizi dan mengolahnya sebagai peningkat daya tahan untuk tubuh,” jelas Eko.

Setelah penanaman, Eko meminta seluruh pegawainya untuk benar-benar merawat dan menjaga tumbuhan-tumbuhan dipekarangan tersebut.

Baca Juga  Plt Kadis Kominfosan Eko Agusrianto Menyambut Baik Aspirasi Terkait Program Dan Kinerja Kominfosan Mendatang

“Minggu depan kita akan kembali melakukan penanaman. Jangan lupa tanaman ini harus dirawat dan dijaga. Manfaatkan betul hasilnya baik untuk ketahanan daya tubuh atau hal lainnya. Jangan sampai gerakan pengembangan apotik hidup dan karang gizi hanya sia-sia,” tambah Eko.

Disela kegiatan tersebut, Eko juga berpesan kepada seluruh pegawainya untuk selalu menjaga imun dalam tubuh dengan menjalankan pola hidup yang sehat dan tak abai prokes disaat masa pandemi Covid-19. (Joe)

Share

Tinggalkan Balasan