Miris Jenazah Dibawa Pakai Motor, Gubernur Minta Pemkab Kepahiang Lakukan Perbaikan Jalan Rusak

BENGKULU,BERITARAFFLESIA.COM- Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menanggapi pemberitaan terkait jenazah Kakek Syukur (65) warga Desa Langgar Jaya Kecamatan Bermani Ilir, Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu, yang dibawa pakai motor karena jalan rusak.

Disampaikan Gubernur, Desa Langgar Jaya adalah Desa terpencil Desa ini terbentuk dari banyak etnis yang berdatangan ke daerah ini “2 tahun lalu saya bersama PLN meresmikan Desa ini teraliri listrik yang juga dihadiri oleh Bupati Kepahiang Pak Hidayatullah,” kata Gubernur Bengkulu (Minggu 4 Juni 2023).

Baca Juga  Hadiri Pelantikan DPD KNPI Kota,Ketua DPRD Kota Suprianto "Pemuda Sebagai Pewaris Masa Depan"

“Waktu itu sudah disepakati untuk meningkatkan kualitas jalan menuju Desa ini dan sudah diprogram oleh pihak Kabupaten Kepahiang melalui pendanaan pinjamam PT. SMI, tapi dalam perjalanannya program ini terhenti atau mandeg tidak sesuai dengan apa yg direncanakan,” sambung Gubernur Bengkulu.

Maka selanjutnya, untuk mengatasi persoalan ini Gubernur meminta Kabupaten Kepahiang segera mengalokasikan anggaran melalui program TMMD.

Baca Juga  Kemenag Dukung Kebijakan Pemprov Terkait Rencana Pembelajaran Tatap Muka

Agar bisa cepat terlaksana dan lebih efisien dengan melibatkan masyarakat setempat.

“Pemprov Bengkulu siap untuk memberikan dukungan agar program ini berjalan deSementara itu, seperti pemberitaan sebelumnya Kakek Syukur (65) warga Desa Langgar Jaya Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang yang sakit dan sempat ditandu karena jalan rusak dikabarkan meninggal dunia di RSUD Kepahiang.ngan baik dan segera terlaksana,” demikian Gubernur Bengkulu.

Kakek Syukur meninggal dunia pada Sabtu 3 Juni 2023 pukul 11.00 WIB.

Baca Juga  Gubernur Bengkulu Rohidin Lepas Kontigen Untuk PON XX Papua 2021

Kakek Syukur menderita sakit, namun karena infrastruktur jalan rusak di Desa Langgar Jaya, sehingga pengobatan Kakek Syukur harus dibantu warga menggunakan tandu.Miris memang, bukan hanya itu saja jenazah Kakek Syukur pun terpaksa dibawa ke rumah duka menggunakan sepeda motor.Hal itu lantaran akses jalan yang memang tidak memadai untuk dilalui kendaraan roda 4. Sehingga gagal dibawa ambulans.(BR1)adv

Share

Tinggalkan Balasan