Musrembang Kecamatan Singaran Pati,Infrastruktur dan Layanan Dasar Masih jadi Prioritas

Bengkulu,Beritarafflesia.Com-Penjabat Walikota Bengkulu Arif Gunadi menghadiri sekaligus membuka acara Musrembang tingkat kecamatan di kantor Kecamatan Singaran Pati, Senin (5/2/24).

Musrembang ini dihadiri Kepala Bappeda Kota Bengkulu Medy Febriansyah, anggota DPRD Kota Bengkulu, lurah se-Kecamatan Singaran Pati, tokoh masyarakat, tokoh adat, LPM, bhabinkamtibmas dan babinsa.

Dalam sambutannya, Arif mengatakan bahwa dalam musrembang tingkat kecamatan harus betul-betul mengakomodir usulan-usulan yang menjadi skala prioritas dari kelurahan, terutama infrastruktur dan layanan dasar.

Baca Juga  Perjuangan Tak Khianati Hasil, Pemkot Sabet Opini WTP BPK Tiga Tahun Berturut

“Kita masih memprioritaskan infrastruktur dan layanan dasar seperti pembangunan jalan, irigasi, dan termasuk juga lampu jalan,” ujar Arif saat diwawancarai usai membuka acara musrembang.

Arif berharap dari musrembang ini nanti didapatkan usulan masyarakat yang prioritas sekaligus berharap juga dari musrembang ini menjadi ajang silaturahmi antara pihak kecamatan dengan kelurahan serta tokoh-tokoh masyarakat di kecamatan Singaran Pati.

“Musrembang ini merupakan salah satu tahapan perencanaan yang harus kita lalui. Apa-apa yang sudah kita sepakati di tingkat kelurahan maka hari ini kita bahas di tingkat kecamatan dan akan dibahas usulan masing-masing kelurahan, disusun lagi berdasarkan skala prioritas. Kemudian disesuaikan dengan program kegiatan Pemkot Bengkulu,” jelas Arif.

Baca Juga  Pantai Panjang di Ambil Alih Pemprov, Pemkot Cabut Plang Wilayah Kebersihan

Musrembang ini, lanjut Arif bukan hanya sekedar seromonial belaka, intinya bagaimana usulan yang disampaikan masing-masing kelurahan bisa diakomodir di musrembang tingkat kecamatan ini.

Di lokasi dan kesempatan yang sama, Camat Singaran Pati Alex Periansyah mengatakan memang secara umum kebutuhan masyarakat di Kecamatan Singaran Pati masih soal infrastruktur.

Baca Juga  Walikota Helmi Hasan Ganti Nama Jalan Regional Air Sebakul Jadi Jalan Mayor TNI.H Boerhan Dahri

“Kebutuhan masyarakat itu secara umum di Kecamatan Singaran pati ini sebenarnya sama dengan kebutuhan masyarakat se-Kota Bengkulu, pada dasarnya infrastruktur itu masih menjadi unggulan dan prioritas. Namun juga tetap ada hal-hal lain seperti pendidikan, UKM,kesehatan, itu juga akan kita akomodir,” demikian Alex.(BR1)

Share

Tinggalkan Balasan