Pertemuan Ketua DPC Partai Nasdem Kepahiang dan Ketua DPC Demokrat Perkuat Strategi Bangun Koalisi

Pertemuan Ketua DPC Partai Nasdem Kepahiang dan Ketua DPC Demokrat Pirdaus Jailani

 

KEPAHIANG, Beritarafflesia.com- Sepertinya menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara Serentak tahun 2024 ini, dunia politik semakin gencar yang di lakukan para petinggi partai untuk mengusung para kader sebagai calon kuat saat mengikuti pemilihan kepala daerah nantinya.  khususnya Kabupaten Kepahiang saat ini semakin Seru dan menjadi perbincangan yang menarik di mata masyarakat.

Baca Juga  Astagfirullah! Bayi Baru Lahir Ditemukan Di Hutan Kepahiang

Teranyar,Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Nasdem Yang Juga merupakan kandidat Kuat Calon Bupati Kepahiang Windra Purnawan, S.P Berkunjung ke Kediaman Politisi Senior yang juga merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kepahiang H. Ir. Firdaus Djaelani.

Saat dikonfirmasi H. Ir. Firdaus Djaelani mengatakan pada pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024 Kabupaten Kepahiang saat ini antar ketua partai saling bertemu, berkomunikasi, menjajaki kemungkinan untuk berjuang bersama yang jelas sudah ada pertemuan antara ketua nasdem dan ketua Demokrat Kepahiang.

Baca Juga  Pemdes Suro Baru Salurkan Ketahanan Pangan Pupuk dan Bibit Jagung

Saat ditanyai kemungkinan bergabung atau berkoalisi dengan partai nasdem dalam pemilihan Bupati dan wakil bupati Kepahiang pada pilkada 2024 dirinya mengatakan sangat mungkin Kenapa tidak ” intinya Demokrat Tidak Akan Pernah Jadi Penonton di pilkada Kepahiang 2024″ Ujar Firdaus.

Baca Juga  Menyonsong Pembangunan 2024, Bupati Kepahiang Buka Kegiatan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah

Dirinya Juga mengatakan Sejauh ini sudah ada 2 kandidat bakal calon bupati yang menjalin komunikasi Langsung dengan partai demokrat yakni Windra Purnawan Dan Riri Damayanti.

“dimana nanti kita akan mendukung kita akan berada digaris depan untuk berjuang bersama, Kalau bercerita Finalnya seperti apa nanti tunggu tanggal Mainnya” Singkat Firdaus.(R)

Share