Kepahiang, Beritarafflesia.com- Pemerintah Desa Tangsi Duren kecamatan kabawetan kabupaten Kepahiang penggunaan, Dana desa (dd ) Desa Tangsi Duren tahun 2024 lebih diprioritaskan dengan pembangunan jalan usaha tani, rabat beton, drainase, jembatan, menuju wisata.
Dana desa tangsi duren selain program prioritas, juga di anggarkan sama dengan desa” lain yang ada di kabupaten Kepahiang, Seperti BLT dd ketahanan pangan, stunting, dll.
Namun desa tangsi duren di tahun 2024 ini lebih mengutamakan usulan ” dari masyarakat desa yang banyak mengusulkan pembangunan infrastruktur, melalui (musdes) beberapa bulan yang lalu, akan tetapi sebagai pemerintah desa kita bekerja sesuai aturan dan regulasi agar tidak menyalahi aturan, oleh karena nya hasil musyawarah bersama ini lah patokan pemerintah desa untuk penggunaan desa.
kepala desa Tangsi Duren Pak Komari menjelaskan saat ditemui di kantor desa nya, Kamis 28/3/2024.
Bahwa Tahun ini pemerintah desa akan memprioritaskan usulan dari masyarakat desa nya, karena kepentingan dari warga desa nya lebih diutamakan.
Hasil dari musdes beberapa bulan lalu masyarakat banyak mengusulkan pembangunan infrastruktur, seperti jalan usaha tani (jut) jalan rabat beton karena bagi masyarakat desa pembangunan akses jalan lebih penting dan sangat dibutuhkan oleh warga desa karena umumnya Masyarakat desa tangsi duren sebagai petani, tutup Komari.(BR1)