DLHK Provinsi Terus Melakukan Pelatihan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga Menjadi Nilai Guna

Bengkulu,Beritarafflesia.com –Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Bengkulu melalui Kabid II pengelolaan sampah limbah B3 dan pengendalian pencemaran, Yanmar, S.Km. bersama fasilitator kader lingkungan menggelar pelatihan sistem pengelolaan sampah rumah tangga di Tiga lokasi sekaligus pada Minggu (02/10/22).

Pelatihan pengelolaan sampah yang di lakukan oleh Kabid II pengelolaan sampah B3,DLHK Provinsi tersebut,  yaitu di Kelurahan Sukarami, Kelurahan Semarang dan Kelurahan Jalan Gedang kota Bengkulu.

Baca Juga  Ikut Dalam Partisipasi, Jasa Raharja Bengkulu Beri Apresiasi Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas

Pada kesempatan itu Kabid II pengelolaan sampah B3, Yanmar mengatakan tujuan dari program sistem pengelolaan sampah rumah tangga ini bertujuan untuk mengurangi timbunan sampah di Tempat Pembuangan Sampah (TPS), dengan cara memilah memilih sampah diolah menjadi nilai guna, dengan pengelolaan sampah tersebut masyarakat juga bisa memanfaatkan hasil dari pengelolaan sampah.

Baca Juga  DLH Bengkulu Gencarkan Penghijauan Dikawasan Kota Merah Putih
Ibu-ibu Peserta Pelatihan Sangat Bersemangat Mendengarkan Penjelasan Dari Pemateri

“Tujuan kita melakukan pelatihan sistem pengelolaan sampah rumah tangga ini agar mengurangi sampah yang ada di tps, dan dengan mengelolah sampah rumah tangga ini nanti hasil olahanya bisa kita manfaatkan seperti dalam bentuk Komposter, Eco Enzim, dan berbagai macam jenis hasil pengelolaan sampah lainnya,” ucapnya.

Baca Juga  Patroli Rutin, Polresta Bengkulu Imbau Masyarakat Waspada Kriminalitas 3C
Kabid II pengelolaan sampah B3, Yanmar

Tidak hanya itu yanmar juga mengatakan jika program pelatihan sistem pengelolaan sampah rumah tangga ini berhasil kemungkinan untuk selanjutnya akan menggelar pelatihan sampah anorganik.

’’ Untuk selanjutnya kalau program pelatihan sistem rumah tangga organik ini berhasil nantinya kita juga akan menggelar pelatihan sistem sampah anorganik yang akan kita manfaatkan,” ujarnya. (Zon)

Share

Tinggalkan Balasan