Aksi Mimbar Bebas Mahasiswa, Ini Tanggapan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi

Bengkulu, Beritarafflesia.com  – Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Dempo Xler berpendapat bahwa aksi ini merupakan tugas semestinya dari Mahasiswa. Aksi ini, menurut Dempo, patut diapresiasi.

“Point pentingnya yang pertama adalah saya respek dan bangga dengan gerakan mahasiswa yang mulai kembali hidup salam perjuangan dan panjang umur perjuangan, memang ini lah tugas semestinya temen-teman mahasiswa,” kata Dempo pada Jumat (18/03/2022).

Baca Juga  524 Calon Guru PPPK Lulus Passing Grade di Bengkulu Belum Dapatkan Kejelasan Status, Datangi Dewan

Menurutnya Mahasiswa adalah agen kontrol dalam mengawal setiap kebijakan dan memberikan masukan kepada pelaku kebijakan baik Dprd dan pemerintah lainnya, Ia mendukung aksi tersebut.

“Karna Mahasiswa selaku agen kontrol sosial moral dalam mengawal setiap kebijakan dan memberikan masukan kepada pelaku kebijakan baik DPRD, Pemerintah dan seluruh kebijakan lainnya ini yang dilakukan teman-teman mahasiswa saya mendukung dan saya apresiasi,” ucap Dempo.

Baca Juga  Jelang Peringati HUT RI Ke-77 Agustus 2022, 35 Paskibra Dikukuhkan Bupati Kepahiang

Baginya hal tersebut adalah langkah untuk menyadarkan semua orang, terkait persoalan-persoalan Bangsa yang saat ini memiliki setumpuk masalah namun belum terselesaikan.

“Ini adalah langkah untuk menyadarkan kita semua bahwa masih banyak persoalan-persoalan bangsa yang saat ini punya masalah menumpuk yang belum terselesaikan dan tidak pernah terpublikasikan dan saat ini masih terus seperti gunung es yang masih menumpuk,” lanjut Dempo.

Baca Juga  Kukuhkan IKA-PMPBY, Ini Harapan Gubernur Bengkulu

Ia berharap para Mahasiswa terus semangat dalam melakukan Regenerasi dalam mengawal kebijakan Pemerintah.

“Saya berharap Mahasiswa terus semangat dalam melakukan Regenerasi, melakukan Kaderisasi serta teruslah mengawal setiap kebijakan Pemerintah,” tutup Dempo. (BR2) adv

Share

Tinggalkan Balasan