Jelang Memperingati HUT RI Ke-79, Anggota DPD RI Ahmad Kanedi Bagikan Bendera Merah Putih Untuk 9 Kecamatan Kota Bengkulu 

Jelang Memperingati HUT RI Ke-79, Anggota DPD RI Ahmad Kanedi Bagikan Bendera Merah Putih Untuk 9 Kecamatan Kota Bengkulu 

Bengkulu,Beritarafflesia.Com-Ahmad Kanedi anggota DPD RI melakukan aksi tak biasa yakni membagikan bendera untuk 9 kecamatan di Kota Bengkulu.

Ternyata gerakan bagi-bagi bendera yang dilakukan Ahmad Kanedi bertujuan untuk membangkitkan Semangat kebangsaan di Provinsi Bengkulu.

Aksi ini disebutnya sebagai Gerakan Merajut Nusantara yang diinisiasi oleh anggota DPD RI Dapil  Bengkulu Ahmad Kanedi atau sering disapa Bang Ken. 

Merajut Nusantara ini merupakan perjalanan pentingnya dengan mengunjungi semua kecamatan di seluruh provinsi untuk menyerahkan duplikat bendera pusaka yang dijahit di Rumah Persada Bung Karno. 

“Alhamdulillah hari ini 29 Juli 2002 Bang Ken meneruskan gerakan merajut Nusantara yang direncanakan akan mengunjungi semua Kecamatan se-Provinsi Bengkulu dalam rangka penyerahan duplikat bendera pusaka yang dijahit di rumah Persada Bung Karno,” sampai Bang Ken.

Baca Juga  Sekda Hamka Sabri Resmi Ditunjuk Mendagri Sebagai Plh Gubernur Bengkulu

Gerakan ini bertujuan untuk membangkitkan semangat persatuan dan cinta tanah air menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 pada 17 Agustus 2024.

“Sehingga bendera merah putih yang diserahkan kepada camat se Provinsi  Bengkulu ini untuk dikibarkan di semua Kecamatan pada tanggal 17 Agustus 2024.” 

Bang Ken, mengungkapkan bahwa bendera Merah Putih yang diserahkan kepada camat di setiap kecamatan akan dikibarkan serentak sebagai simbol persatuan dan semangat nasionalisme. 

Selain itu, Bang Ken juga memberikan buku-buku tentang nilai-nilai kebangsaan kepada masyarakat.

Ini untuk meningkatkan pemahaman dan semangat rela berkorban demi kemajuan daerah dan bangsa.

“Selain menyerahkan bendera merah putih, saya juga menyerahkan buku-buku tentang nilai-nilai kebangsaan.” 

Gerakan “Merajut Nusantara” adalah inisiatif yang digagas oleh Bang Ken dengan tujuan utama menanamkan kembali nilai-nilai kebangsaan di kalangan masyarakat.

Dalam perjalanannya, Bang Ken telah mengunjungi lima kabupaten di Provinsi  Bengkulu, dan akan terus melanjutkan ke semua kecamatan yang ada. 

Baca Juga  Gubernur Rohidin Ingatkan Pentingnya Keselamatan Kerja Pada Peringatan Bulan K3

Setiap kunjungan merupakan momen penting untuk menyebarkan semangat kebangsaan dan mengajak masyarakat bersama-sama membangun daerah

“Kita ingin semangat kebangsaan terus bergelora di sanubari masyarakat Provinsi  Bengkulu. Dengan demikian, pembangunan di semua bidang dapat terwujud,” ujar Bang Ken.

Duplikat bendera pusaka yang diserahkan Bang Ken bukan sekadar simbol fisik, tetapi juga simbol persatuan dan kesatuan bangsa.

Bendera ini dirajut di Rumah Persada Bung Karno, tempat bersejarah yang memiliki nilai sentimental bagi perjuangan kemerdekaan Indonesia. 

Dengan mengibarkan bendera Merah Putih di setiap kecamatan, Bang Ken berharap masyarakat dapat merasakan kembali semangat perjuangan dan pengorbanan para pahlawan bangsa.

“Bendera Merah Putih adalah simbol kebanggaan kita sebagai bangsa yang merdeka. Mari kita kibarkan dengan penuh semangat dan rasa cinta tanah air pada tanggal 17 Agustus mendatang.” 

Baca Juga  Pilih UKW Berbasis Undang-Undang Pers , SMSI Teken MoU dengan Universitas Prof Dr Moestopo

Bang Ken berharap gerakan “Merajut Nusantara” dapat menjadi momentum bagi masyarakat  Bengkulu untuk bersatu dan bekerja sama dalam membangun daerah.

Ia mengajak semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat, untuk berpartisipasi aktif dalam memajukan daerah dengan semangat kebangsaan yang kuat.

Dengan gerakan “Merajut Nusantara,” Bang Ken berharap Provinsi Bengkulu dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam menumbuhkan semangat kebangsaan.

Ia percaya bahwa dengan semangat persatuan dan kerja keras, Bengkulu dapat mencapai kemajuan yang diharapkan dan memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara.

Gerakan ini tidak hanya menjadi peringatan akan pentingnya persatuan dan kesatuan, tetapi juga menjadi langkah nyata untuk membangun masa depan yang lebih baik. 

“Dengan semangat kebangsaan yang kuat,  Bengkulu akan terus berkembang dan menjadi daerah yang maju dan sejahtera.” sampainya.(BR1)

Share