Lulus Passing Grade, Pemprov Bengkulu Prioritaskan 525 Orang Dalam Formasi P3K

Bengkulu, Beritarafflesia.com – Pemerintah Provinsi Bengkulu melalui Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, mengatakan bahwa pihaknya akan memprioritaskan 525 orang dalam formasi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K) pada 2022 di Kota Bengkulu, Rabu(10/08/22).

Baca Juga  Hiswana Migas Minta HET LPG 3 Kg Dinaikkan, Hamka Sabri : Kita Akan Analisa Usulan Tersebut

“Pada penerimaan P3K nantinya kami akan memprioritaskan 525 orang tersebut untuk masuk dalam formasi,” ungkap Gunawan.

Meskipun saat ini pihaknya belum mengajukan jumlah dan jenis formasi P3K untuk lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi.

Baca Juga  Kolaborasi Pemprov & Korem 041 Gamas, Karya Bakti TNI Garap Infrastruktur

Namun pihaknya memprioritaskan 525 orang tersebut sebab mereka telah lulus passing grade pada seleksi P3K sebelumnya dengan formasi tenaga pendidik.

Yang mana pada seleksi P3K sebelumnya sebanyak 218 orang pegawai tahap pertama dan 214 orang pegawai pada tahap kedua dinyatakan lulus.

Baca Juga  Komitmen Jalankan Program UHC, Pemprov Berhasil Raih 2 Penghargaan dari BPJS Kesehatan

Untuk penambahan kuota formasi P3K diketahui akan segera diusulkan, namun untuk jumlah pengajuan masih didata.(Wfa)

Share

Tinggalkan Balasan