Pemdes Babakan Bogor Dan Kapolsek Kabawetan Gelar Musdes

Pemdes Babakan Bogor Dan Kapolsek Kabawetan Gelar Musdes

Kepahiang, Beritarafflesia.com-  Pemerintah desa (Pemdes) Babakan Bogor kecamatan kabawetan Kabupaten Kepahiang menggelar musawarah desa (Musdes) serah terima (MDST) Pelaksanaan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa., Dikontor desa Babakan Bogor, pada Senin (27/12/2021)

Hadir dalam kegiatan musyawarah tersebut camat kabawetan Budi Nugroho bersama Kapolsek kabawetan Joni karter, Kepala dinas pertanian Kabupaten Kepahiang Hernawan,Kasi pmd kabupaten Kepahiang. Perwakilan dari dinas PUPR, Prangkat desa,BPD,tokoh masyarakat desa Babakan Bogor Babinsa, serta babinkantibmas.

Pemdes Babakan Bogor Dan Kapolsek Kabawetan Gelar Musdes

Kegiatan musyawarah desa ini dalam rangka Serah terima pembangunan pisik dan pemberdayaan yang sudah dikerjakan tahun 2021, yakni pembangunan tangga Menuju air terjun, Dan pemberdayaan, Bibit duren musang king dan pemberian bantuan Sapi dua ekor.

Baca Juga  Pemkab Kepahiang Akan Jadikan Lokasi Kantin Jadi Tempat Zoom Meeting

Sesuai musdes tahun ini, semua kegiatan telah di laksanakan dengan baik, dan sesuai dengan harapan masyarakat” Kata Pjs kades  Babakan Bogor, Supati.s,sos saat ditemui awak media ini di kantornya

Pemdes Babakan Bogor Dan Kapolsek Kabawetan Gelar Musdes

 Ia juga menambahkan, Pembangunan infrastruktur atau pun pemberdayaan ini, guna untuk membantu masyarakat, agar kedepannya lebih sejahterah.

Baca Juga  Bersama Forkopimda, Pemprov Bengkulu Ajak Pemuda Tangkal Radikalisme dan Terorisme

“ Dengan adanya kegiatan pembangunan infrastruktur ini dan bantuan kepada masyarakat ini supaya ekonomi masyarakat kedepanya lebih baik dan selalu optimis dalam menjalankan aktipitas pertaniannya” Ucap Supati

Sementara itu Kapolsek kabawetan Joni karter memberikan himbauan Kepada masyarakat desa Babakan Bogor, khususnya prangkat desa supaya kedepannya bisa berkerjasama dengan baik terhadap pendamping desa.

“ Sebagai Kapolsek kabawetan kami dari Polri akan memberikan pelayanan yang terbaik.,bukan hanya terkait dengan kasus kriminalitas saja, namun kita akan terus memberi pelayanan yang berhubungan kepada masyarakat, termasuk soal vaksinasi juga kita akan maksimalkan.” Imbuh Kapolsek Joni Karter

Baca Juga  Sebanyak 53 KPM Mendapatkan Bantuan BLT-DD Dari Pemerintah Desa Mekar Sari

Ia juga menghimbau kepada masyarakat yang ada di kecematan kabawetan kabupaten Kepahiang, menjelang tahun baru 2022 ini supaya terus menjaga protokol kesehatan, dan hindari dari kerumunan.

“ Kami menghimbau kepada masyarakat supaya merayakan tahun nantinya di rumah saja., meskipun covid 19 sudah menurun, namun masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan. Dan hindari dari kerumunan” Pungkas Joni karter.(Jon) Adv

Share

Tinggalkan Balasan