Fetival Makan Durian Gratis, Ribuan Masyarakat Serbu Kantor Bupati Benteng

Pemkab Bersama Polres Benteng Selenggarakan Festival Durian,Sekaligus makan durian gratis.

Benteng,Beritarafflesia.com- Kolaborasi Pemerintah Kabupaten Bengkulu tengah bersama Polres Benteng dalam penyelenggaraan acara Festival Kampung Durian, Sekaligus makan durian Gratis di halamam kantor Bupati, sabtu pagiĀ  (17/9/2022) berlangsung aman dan sukses.

Keseruan Festival durian yang di hadiri ribuan masyarakat memadati halaman kantor Pemerintah Kabupaten Bengkulu ini, dalam rangka merajut kebersamaan antara pemerintah dan FKPD serta masyarakat. KamudianĀ  mengingatkan jika kabupaten Bengkulu Tengah merupakan kawasan yang indentik dengan perkebunan durian.

Baca Juga  Tingkatkan Kedisiplinan dan Kinerja ASN dan THL, DPK Provinsi Gelar Apel Pagi
Festival Durian di Halaman Pemkab Benteng

” Terutama kami dari pemerintah Kabupaten Bengkulu tengah mengucapkan terima kasih kepada Polres Bengkulu tengah bersama jajarannya, atas dukungan dalam rangka mensukseskan pelaksanaan Festival durian,sekaligus pameren buah durian dari hasil perkebunan masyarakat Bengkulu Tengah” Kata Karateker Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah,Ā  Dr. Heriyandi.

Ia juga menyebut, Kegiatan pamaren durian dan makan durian gratis ini kita lakukan dalam rangka silaturahmi terhadap masyarakat dan nanti nya akan selenggarakan setiap tahun.

” Makan durian gratis ini tidak hanya silaturahmi,tapi kita juga mengingatkan budaya lama bahwa kabupaten Bengkulu tengah merupakan kampung durian” Ungkapnya.

Baca Juga  Kepala BPKAD Mengucapkan Selamat Hari Jadi Bengkulu Selatan ke-72, 2021
Ribuan Masyarakat Hadiri Festival Durian di Halaman Pemkab Benteng

Ditempat yang sama senada yang di sampaikanĀ  Ketua komisi I (Satu) Dewan Perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu tengah, Arsyad Hamzah SE menjelaskan, Sejak kabapaten Bengkulu tengah ini berdiri menjadi kabupaten, baru kali ini pemerentah menyelenggarakan Festival Kampung Durian. Bayangkan meskipun selama ini di pimpin oleh orang asli Benteng,tapi pihak nya merasa bangga pemerintah bersama Polres Benteng dapat menyelenggarakan Fesival Durian dan makan durian gratis ini, sehingga di hadiri masyarakat Benteng dengan antisias.

Baca Juga  Kadis dukcapil Kota Bengkulu Widodo, Minta Warga Segera Beralih KTP Digital
Ketua komisi I (Satu) Dewan Perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu tengah, Arsyad Hamzah SE

”Ā  Kita sangat apresiasi kepada Bupati dan jajarannya serta Polres Bengkulu tengah, yang telah mengadakan kegiatan Festival Durian, dan makan durian gratis ini. Karena sudah puluhan tahun Kabupaten ini berdiri, baru kali budaya Festival makan durian gratis tersebut di selenggarakan. Hal ini sangat luar biasa dan patut di acungkan jempol” Tutup Arsyad Hamzah” (JP). Adv

Share

Tinggalkan Balasan