DPUPR Kota Bengkulu Lakukan Kegiatan Tebas Bayang

Kota Bengkulu, Beritarafflesia.com- Untuk memberikan kenyamanan pengguna jalan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Bengkulu, melalui Tim Unit Reaksi Cepat (URC) lakukan tebas bayang di sekitaran Jalan yang ada di Kelurahan Bentiring, Kota Bengkulu, Kamis (19/11/20).

Baca Juga  Warga Kota Bengkulu Mengaku Belum Pernah Tersentuh Bantuan

Kegiatan tebas bayang ini dilakukan karena rerumputan di sepanjang badan jalan sudah mulai tinggi dan membuat lingkungan tidak asri.

Saat pemantauan, Ketua URC Edy suryanto mengatakan, Dinas PUPR Kota Bengkulu memang rutin melakukan penebasan rerumputan yang tumbuh lebat di sekitar badan jalan.

Baca Juga  Pemkot Bengkulu Bergerak Cepat Mendata Ijazah Para Siswa-siswi SD, SMP, SMA Yang Belum Bisa Mengambil Ijazahnya

 

“ Tindakan yang diambil dinas PUPR Kota Bengkulu yakni tebas bayang jalan guna memberikan rasa aman dan nyaman pengguna jalan,” jelas Edi.

Edi menambahkan bahwa kegiatan tebas bayang dilakukan agar warga yang melintas tidak lagi merasa khawatir saat berpapasan dengan kendaraan dari arah berlawanan karena tidak terhalang semak yang menjuntai ke jalan.

Baca Juga  Pemkot Lepas Siswi LPK (SO) Serbaindo Bengkulu Magang ke Jepang

 

Share

Tinggalkan Balasan