Kadis PMD Provinsi Apresiasi Kepala Balai Terima Penghargaan Satya Lancana Dari Kemendes PDTT RI Pusat

Kadis PMD Provinsi Apresiasi Kepala Balai Terima Penghargaan Satya Lancana Dari Kemendes PDTT RI Pusat

Bengkulu, Beritarafflesia..com – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa R.A Denni memberikan apresiasi kepada kepala Balai Palatihan dan Pemerdayaan Masyarakat Desa Provinsi Bengkulu Ir. Martin Luter Ginting M.Si dan Yuswadi yang menerima penghargaan Satya Lancana XXX.

Baca Juga  Ucapkan Selamat, DPRD Provinsi Minta Gubernur dan Bupati Saling Bersinergi

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Sekreraris Jenderal Kementrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Taufik Madjid dalam kunjungannya ke Provinsi Bengkulu khusunya di Bengkulu Utara.

“Satyalancana ini dibentuk dengan tujuan untuk menghargai jasa-jasa serta sebagai pendorong untuk meningkatkan pengabdian dan prestasi kerja sehingga dapat dijadikan teladan bagi Pegawai Negeri Sipil yang lain,” ujar Denni, Selasa (13/12/2022).

Baca Juga  Rohidin Mersyah: Bengkulu Kaya akan Budaya 

Dilanjutkan Denni, penghargaan itu juga tentu akan menjadi motivasi dan pemacu kinerja serta meningkatkan integritas yang lebih baik kedepannya dan sebagai pendorong serta contoh teladan yang baik kepada pegawai di dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Bengkulu.

Baca Juga  Dinas Kominfotik Provinsi Bengkulu Gelar Rapat Evaluasi Terhadap OPD Tim Publikasi Media

“Saya sebagai ASN/PNS Pemerintah Provinsi Bengkulu berkomitmen menjadi birokrat yang amanah dan bertanggungjawab dalam memiliki tugas dan komitmen yang tinggi untuk mewujudkan layanan yang prima bagi masyarakat,” ungkapnya.(BR1) Adv

Share

Tinggalkan Balasan