Truk Box Pengangkut Vaksin Covid-19 Tiba Di Bumi Rafflesia

Bengkulu, Beritarafflesia.com- Truk box pengangkut 20.280 viral/tabung kecil yang berisi vaksin Covid-19 (Sinovac) tiba di Bengkulu. Truk pengangkut vaksin tiba di Bengkulu dengan pengawalan ketat Personel Brimob Kelapa Dua dan Korlantas Polri Jakarta.

Setibanya di Kota Bengkulu truk pengangkut vaksin Covid-19 selanjutnya disambut dengan iringan pengawalan Personel Polda Bengkulu, Patwal Polisi Militer dan Polres Bengkulu. Sebanyak 20.280 vial/tabung kecil vaksin Covid-19 selanjutnya disimpan di gudang vaksin imunisasi Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu yang terletak di Jalan Kapuas Padang Harapan Kota Bengkulu, Senin (04/01/2021) sekitar pukul 15.50 WIB.

Baca Juga  Beri Perlindungan Hukum Bagi Media dan Wartawan, SMSI akan MoU dengan KAI

Kedatangan/Penerimaan Vaksin Covid-19 (Sinovac) Untuk Provinsi Bengkulu tersebut diterima langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu H. Herwan Antoni SKM. M. Kes. MM serta didampingi oleh Pegawai Dinas Kesehatan dan Kapolsek Gading Cempaka Kompol Budi Hartono, SH.

Baca Juga  Kunjungi Bengkulu, TGB M. Zainul Majdi Puji Kepemimpinan Gubernur Rohidin

Kabid Humas Polda Bengkulu menjelaskan usai menurunkan vaksin di gudang Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu truk pengangkut vaksin kemudian melanjutkan perjalanan menuju Padang Sumatera Barat untuk mendistribusikan sebanyak 36.920 viral/tabung kecil vaksin Covid-19 untuk Provinsi Sumatera Barat.

Baca Juga  Kaesang Pangarep Serahkan Surat Dukungan PSI untuk Rohidin-Meriani di Pilkada 2024 

“Mudah-mudahan dengan kedatangan vaksin Covid-19 ini akan memberikan harapan baru bagi masyarakat Bengkulu khususnya dan Indonesia pada umumnya sehingga masyarakat atau pasien yang terpapar akan berkurang serta pandemi Covid-19 segera berakhir,” jelasnya.

Share

Tinggalkan Balasan