Bupati Rejang Lebong Lantik 65 Kades Terpilih Tahun 2023

Rejang Lebong Beritarafflesia.com – Sebanyak 65 Kepala Desa (Kades) terpilih di Kabupaten Rejang (RL) pada pemilihan kades (Pilkades) tahun 2023, dilantik Bupati Rejang Lebong (RL), Drs. Syamsul Effendi, MM.

Bupati Rejang Lebong Lantik 65 Kades Terpilih Tahun 2023

Pelantikan yang berlangsung di Gedung Olahraga (GOR), Senin (21/8/23), ada satu Kades yang belum dilantik. Yakni Kades Kampung Jeruk, Kecamatan Binduriang. Karena masih ada persoalan yang belum selesai.

Baca Juga  Hari ini BBM Resmi Naik, Polres Rejang Lebong Monitoring dan Pengamanan di 4 SPBU

Bupati RL, Syamsul Effendi, dalam acara pelantikan, menyampaikan pada Kepala Desa yang dilantik agar menjalankan pemerintahan desa dengan baik dan benar dan bermintra dengan BPD.

“Ini tidak lain, supaya kegiatan pemerintah desa bisa berjalan lancar dan desa bisa maju kedepan. Juga diharapkan kepada kepala desa jangan memecat prangkat desa tanpa alasan yang jelas,” tegas Bupat.

Baca Juga  Kadis DP3A-PPKB Rejang Lebong Beberkan Total Akseptor KB Capai 59.259

Pada momen pelantikan Kades, hadir Wakil Bupati Rejang Lebong Hendra Wahyudiansyah, Kapolres, Kajari, Kepala OPD, Anggota DPRD, Kapolres, para camat, beserta undangan lainnya. (Jon)

Share

Tinggalkan Balasan