Semarak Merah Putih Jadi Event Tahunan Kota Bengkulu

Bengkulu,Beritarafflesia.Com-Acara Semarak Merah Putih yang akan digelar tanggal 11-23 September dipredikasi akan sama meriahnya atau bisa lebih meriah dari festival tabut di Kota Bengkulu. Bila festival tabut digelar selama 10 hari, maka Semarak Merah Putih digelar 12 hari.

Acara Semarak Merah Putih ini bukan hanya sebagai kenang-kenangan dari Helmi Hasan saja yang akan mengakhiri masa jabatannya sebagai walikota Bengkulu selama 10 tahun ini (2 periode), namun rencananya akan jadi event tahunan.

Artinya, acara Semarak Merah Putih menambah kalender event di Kota Bengkulu selain festival tabut dan lainnya. “Bukan ingin menyangingi tabut, tapi kita ingin di Kota Bengkulu ini banyak hiburan sehingga masyarakat bahagia dan tentu dengan banyaknya event bisa membangkitkan ekonomi masyarakat,” kata Helmi.

Baca Juga  Bentuk RT Baru Ditolak: Warga Sumber Jaya Seruduk Kantor Lurah

Seberapa meriah Semarak Merah Putih? Helmi mengatakan acara yang dipusatkan di Kota Merah Putih Kelurahan Pekan Sabtu itu nanti akan digelar bazar, aneka permainan dan hiburan rakyat, lomba-lomba dan juga akan menghadirkan banyak artis serta band-band terkenal papan atas.

Ini, kata Helmi juga bertujuan untuk memperkenalkan Kota Merah Putih mulai dari masyarakat Kota Bengkulu sendiri maupun masyarakat dari luar daerah/provinsi. Agar seluruh masyarakat Indonesia tahu bahwa Kota Bengkulu adalah Kota Merah Putih tempat dimana bendera merah putih dijahit pertama kali oleh Ibu negera Fatmawati yang merupakan Istri sang proklamator Ir.Soekarno.

Baca Juga  OPD Diingatkan Tak Rekayasa Inovasi IGA Tahun 2022

“Jadi Kota Bengkulu ini harus dikenal sebagai Kota Merah Putih, itu lebih pas. Bukan memberi icon dari nama seorang penjajah hanya karena dia menemukan bunga di tanah Bengkulu. Lagipula di Kota Bengkulu sendiri tidak pernah ditumbuhi atau ditemui bunga yang memakai nama penjajah itu,” kata Helmi.

Kembali soal acara Semarak Merah Putih tadi, lanjut Helmi memang rencananya acara tersebut menjadi agenda tahunan di Kota Bengkulu. Dan ini perdana di tahun 2023 sebagai kenang-kenangan darinya yang akan memasuki purna tugas per 23 September ini.

Baca Juga  Lagi Layani Warga, PTT di Kecamatan Singaran Pati Dapat Uang Kaget

“Ini kenang-kenangan terakhir kami sehingga nanti setiap tahun di Kota Bengkulu ini akan diadakan acara semarak merah putih. Di sana akan hidup UMKM, pentas seni budaya, hiburan bahkan kita undang artis lokal dan nasional. Tidak apa-apa tabot sudah diambil provinsi, tidak usah kita ratapi yang hilang tapi kita ciptakan yang baru. Itulah namanya semarak merah putih,” demikian Helmi.(BR1)

Share

Tinggalkan Balasan