Pemkab Seluma Melaksanakan Kegiatan Perdana “Calender of Events 2023” di Desa Lubuk Resam

 

Bengkulu, Beritarafflesia.com– Pemerintah Kabupaten Seluma melaksanakan kegiatan perdana “Calender of Events 2023” di Desa Lubuk Resam yang dilaksanakan selama 2 hari yaitu tanggal 14 dan 15 Januari 2023, Minggu (15/1/2023)

Tim Pelaksana Kegiatan “Seluma Calender of Event 2023” ini terdiri dari pengarah yaitu Bupati dan Wakil Bupati Seluma serta Forkopimda, Ketua dijabat langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, Wakil Ketua terdiri dari Asisten I, II dan III.

Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Seluma Erwin Octavian, SE yang didampingi Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto dan Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma H. Hadianto, SE, MM, M.Si.

Diikuti juga oleh Forkopimda, Baznas serta pejabat Eselon II dan III di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.

Baca Juga  Orientasi Pengurus Kwartir Cabang 07.05 Gerakan Pramuka Kabupaten Seluma

Kegiatan “Calender of Event 2023” ini dimulai dengan pelepasan Adventure Trail offRoad (R2 dan R4) oleh Bupati Seluma dengan garis start di Taman Wisata Kota Seluma dan finish di Desa Lubuk Resam kecamatan Seluma Utara.

Penanggung jawab kegiatan

Adventure Trail offRoad Lubuk Resam ini adalah Kepala Dinas PMD Kabupaten Seluma Nopetri Elmanto, S.Sos, M.Si.

Setelah kegiatan ini resmi dibuka oleh Bupati Seluma, dilanjutkan dengan rangkaian kegiatan selanjutnya yaitu gerakan penghijauan melalui penanaman berbagai macam jenis pohon di tepi aliran sungai Desa Lubuk Resam.

Setelah itu, Bupati Seluma Erwin Octavian beserta unsur Forkopimda melanjutkan kegiatan peletakan batu pertama masjid At-Taqwa Desa Lubuk Resam dan berkesempatan menyalurkan bantuan uang tunai dari Baznas Kabupaten Seluma senilai Rp 3 juta.

Baca Juga  Surat Edaran Bupati Seluma, Wisata Tutup Selama lebaran

Sementara itu, OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma juga melaksanakan kegiatannya masing-masing, yaitu :

Dinas Pertanian, memberi vaksinasi rabies kepada 49 ekor anjing dan 5 ekor kucing, pengobatan dan pemberian vitamin kepada 28 ekor anjing dan 2 ekor kucing serta pengobatan kepada 3 ekor kerbau dan 1 ekor kambing.

Disdukcapil, melaksanakan Pekan Sagu di Desa Lubuk Resam dengan hasil sebagai berikut:

  1. Pembuatan / Pergantian KK sebanyak 25 KK.
  2. Pergantian KTP sebanyak 12 Keping.
  3. Pembuatan Akta Kematian sebanyak 2 Akta
  4. Pembuatan Akta Kelahiran sebanyak 28 Akta.
  5. Pembuatan / Pergantian KIA sebanyak 38 Keping.

Dinas P3APPKB, melaksanakan pelayanan KB kepada masyarakat Desa Lubuk Resam sebanyak 10 implan, IUD 3, suntik 10, dan pemberian pil KB kepada 5 warga dan kondom kepada 3 warga.

Baca Juga  20 Pelajar Seluma Ikuti O2SN Tingkat Provinsi

Dinas Kesehatan, melaksanakan pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis kepada 30 orang warga.

Inspektorat, membagikan bantuan sebanyak 15 paket sembako dan bibit buah-buahan kepada warga Desa Lubuk Resam.

Memasuki acara malam harinya, pagelaran seni budaya diawali arak-arakan obor dari homestay hingga ke pusat acara semula dan Bupati Seluma menyerahkan dokumen kependudukan kepada warga dari beberapa desa yang ada di Kecamatan Seluma Utara.

Kegiatan hari Minggu tanggal 15 Januari 2023, Bupati Seluma menutup secara resmi kegiatan ini dan bersamasyarakat melakukan gotong-royong kebersihan lingkungan desa. (Adv)

 

Share

Tinggalkan Balasan