Foto/ Pemdes Dusun Baru I Benteng saat Gelar Penyuluhan Penyakit Menular dan Tidak Menular
Bengkulu Tengah – Pemerintah Desa (Pemdes) Dusun Baru I, Kabupaten Bengkulu Tengah, menggelar kegiatan penyuluhan kesehatan mengenai penyakit menular dan tidak menular pada Senin (10/11/2025). Kegiatan ini dilaksanakan di balai desa setempat dengan tujuan meningkatkan pemahaman serta kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan diri, keluarga, dan lingkungan.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah narasumber dari Dinas Kesehatan Bengkulu Tengah. Hadir dalam kegiatan ini Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Bengkulu Tengah, Yoki Hermansyah, S.K.M., M.Pd., serta Epidemiolog dari Dinas Kesehatan, Nurul Fajri, S.Kep. Selain itu, turut hadir Penanggung Jawab Penyakit Tidak Menular, Netty Medeliene, dan perawat terampil dari Puskesmas Bentiring, Ade Irma Suryani, yang memberikan materi langsung kepada peserta.
Kepala Desa Dusun Baru I dalam sambutannya menyampaikan bahwa penyuluhan ini merupakan bagian dari program desa dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Ia berharap masyarakat lebih peduli terhadap gejala dan faktor risiko berbagai penyakit yang dapat mengancam kehidupan.
“Kami ingin seluruh warga memiliki pengetahuan yang cukup sehingga bisa mencegah penyakit sejak dini,” ujarnya.
Pada sesi materi pertama, Yoki Hermansyah menjelaskan tentang berbagai jenis penyakit menular yang masih menjadi ancaman di wilayah Bengkulu, seperti demam berdarah dengue, tuberkulosis, dan penyakit akibat kurang menjaga kebersihan lingkungan.
” Pencegahan yang paling efektif adalah menjaga sanitasi serta menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di lingkungan masing- masing” Ujar Yoki Hermansyah
Sementara itu, materi terkait penyakit tidak menular disampaikan oleh Netty Medeliene dan Nurul Fajri. Mereka memaparkan bahwa penyakit tidak menular seperti hipertensi, diabetes melitus, dan stroke kini banyak dialami masyarakat akibat gaya hidup tidak sehat. Kurangnya aktivitas fisik, pola makan tidak teratur, dan kebiasaan merokok masih menjadi faktor penyebab utama. Masyarakat diajak untuk rutin memeriksa kesehatan secara berkala di fasilitas layanan kesehatan terdekat.
Perawat Ade Irma Suryani menambahkan edukasi mengenai pentingnya deteksi dini. Ia juga memberikan demonstrasi pemeriksaan sederhana yang dapat dilakukan secara mandiri di rumah. Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan selama berlangsungnya penyuluhan.
Kegiatan berjalan lancar dan seluruh warga yang mengikuti penyuluhan tampak aktif berpartisipasi. Pemdes Dusun Baru I berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dalam mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat di Bengkulu Tengah.” Demikian.”( Nardi)













